Berita  

Bocah Tenggelam di Merangin Ditemukan Meninggal Dunia

Tim gabungan Basarnas dan TNI-Polri

Jambi.win – Zari (7), bocah laki laki warga Desa Keroya Kecamatan Pamenang, Merangin yang dikabarkan tenggelam pada Rabu (01/12/2021) sore akhirnya ditemukan.

Informasi yang dihimpun, korban ditemukan sudah tak bernyawa pada Kamis (2/12/2021) sekitar pukul 17.20 Wib oleh tim gabungan dari Basarnas, TNI dan Polri. Saat ini mayat korban dibawa ke rumah sakit.

Penemuan korban tenggelam tersebut dibenarkan Kapolsek Pamenang Iptu Fatkur Rohman saat dikonfirmasi mengatakan, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. 

“Iya, ditemukan sekitar 20 meter dari lokasi awal oleh tim gabungan Basarnas, TNI Polri dibantu masyarakat, lokasinya hilang cukup jauh dari permukiman warga,” kata Kapolsek. Kamis (2/12/2021) 

Dikatakan Fatkur Rohman, jenazah korban tersebut sudah dibawa ke RSUD Kolonel Abundjani Bangko. 

“Saat ini jenazah bocah tersebut dibawa ke RSUD Kol Abundjani untuk dilakukan visum,”tandasnya.(*) 

Reporter : Edo Guntara

JAMBI SERU NEWS NETWORK

Portal Jambi Seru : 1. Sepak Bola / Football - 2. Selebriti / Celebrity - 3. Lirik Lagu / Song Lyrics - 4. Film / Movie - 5. Teknologi / Technology - 6. Batanghari - 7. Merangin - 8. Muaro Jambi - 9. Tungkal  10. Tebo - 11. Kerinci - Sungai Penuh Network : 1. Jambi - 2. Jambi Flash  - 3. Koran Jambi - 4. Angso Duo - 5. Thehok 6. Seru TV7.

-----