Jambi.win – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Jambi hari ini, sabtu (09/01)) menggelar musyawarah wilayah (muswil) di ballroom Swissbell hotel Jambi.
Ketua DPW PKB Jambi Sofyan Ali kepada media ini mengatakan, hari ini Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar musyawarah wilayah (muswil) secera serentak, termasuk di Jambi juga akan ikut serta.
“Hari ini PKB Jambi menggelar Muswil, serentak bersama 19 DPW PKB Provinsi lainnya,” terang anggota komisi V DPR-RI ini.
Lebih lanjut, Sofyan Ali menambahkan dalam pelaksanaan Musyawarah Wilayah hari ini akan dibuka langsung oleh Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (Gus Ami), untuk peserta yang hadir dalam Muswil ini diikuti oleh pengurus DPW PKB Jambi dan 11 DPC PKB Kabupaten/kota seprovinsi Jambi.
“Ketum Gus Ami akan membuka langsung Muswil ini via zoom, peserta muswil diikuti oleh pengurus DPW juga seluruh DPC Kabupaten/Kota seprovinsi Jambi,” ungkapnya.
Baca juga : Surat Yasin Beserta Terjemahannya